Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS tahun 2015
Pengadaan CPNS tahun 2015 rencananya akan digelar dalam beberapa bulan ke depan dengan quota sebanyak 134.000 formasi. Pengajuan formasi dari masing masing Instansi baik pemerintahan daerah ataupun K/L telah berakhir tanggal 18 Mei 2015 setelah beberapa kali mengalami perpanjangan.
Pengalokasian formasi cpns melalui e-Formasi dan Penerimaan CPNS tahun 2015 adalah tetap berprinsip pada Zero Growth CPNS.
"Harus sesuai prinsip zero growth. Jadi kalau di instansi pemerintah pegawainya 6.000, kemudian yang tahun ini pensiun ada 600 orang, maka lowongan yang dibuka tidak akan lebih dari 600 orang," Ungkap Yuddy Chrisnandi, Sabtu (30/5/2015) seperti asncpns kutip dari liputan6.
Berikut adalah Perkiraan Jadwal Seleksi CPNS tahun 2015. Perkiraan ini disusun
dan dikumpulkan dari berbagai sumber. Poin-poin yang tercantum dalam jadwal di bawah ini masih bisa berubah, kecuali point 1 s/d 3.
- Penyampaian rincian formasi oleh instansi pemerintah menggunakan sistem e-formasi, paling lambat April 2015
- Perpanjangan Pengajuan Formasi s/d 16 Mei 2015
- Pengajuan Input e-Formasi diperpanjang untuk yang kedua kalinya s/d tanggal 18 Mei 2015
- Penetapan/persetujuan rincian formasi CPNS, direncanakan selesai akhir Juli 2015
- Pengumuman lowongan formasi oleh instansi, direncanakan bulan Agustus 2015 setelah Hari Raya Iedul Fitri
- Pendaftaran secara online seleksi CPNS
- Pelaksanaan seleksi CPNS menggunakan sistem CAT, diperkirakan mulai bulan September 2015 s/d selesai
- Instansi menyerahkan hasil TKD kepada Panselnas
- Panselnas menyampaikan hasil TKD / hasil integrasi TKB kepada instansi
- Instansi membuat SK kelulusan yg ditandatangani PPK dan disampaikan kepada Panselnas dan BKN
- Instansi mengumumkan peserta yang dinyatakan lulus melalui media online dan media cetak
Penerimaan CPNS tahun ini diperuntukan untuk CPNS dari jalur umum dan
kalangan honorer K2. Penerimaan abdi negara tahun ini akan menggunakan
sistem CAT. Sebelumnya Prof. Yuddy selaku Menteri PAN RB menekankan
bahwa penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil sekarang bebas dari praktik
suap-menyuap dan sogok menyogok. Beliau juga menyatakan bahwa tes CPNS bisa diikuti oleh seluruh
kalangan, yang terpenting terus belajar dan berdoa supaya bisa lulus
tes, katanya. Siapapun bisa menjadi CPNS, entah itu anak petani, anak
lurah dan ataupun anak bupati, tambahnya. (asncpns)
Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS tahun 2015
Reviewed by Ngapackers
on
Minggu, Mei 31, 2015
Rating:
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus